Fitur apa ini?
Fitur “Resolve Komentar” adalah fitur baru yang dirilis oleh tim Barantum untuk kolom komentar terkhusus pada Barantum mobile.
Apa kegunaan fitur ini?
Anda sering kebingungan saat melihat kolom komentar yang sudah solve tetapi statusnya masih belum solve? Mulai saat ini Anda tidak akan merasakan itu lagi, karena tim Barantum telah merilis fitur Resolve Komentar.
Bagaimana cara kerjanya?
Untuk menggunakan fitur “Resolve Komentar” pengguna harus:
1. Buka Aplikasi Barantum Mobile
2. Setelah terbuka, tekan ikon lonceng
3. Pada halaman ini, pilihlah salah satu notifikasi pada tab komentar atau mention
4. Setelah selesai mengakses salah satu komentar, Anda dapat menutup komentar dengan cara tekan tombol Resolved
5. Pada saat prosesnya berhasil tombol akan berubah menjadi Solved
6. Jika Anda melihat detail pada balasan komentar yang sudah Anda Solved, maka textbox untuk melakukan balasan akan tertutup

CRM Specialist and SEO Content Writer.
As CRM Specialist and SEO Content Writer I craft compelling content that enhances brand identity and drives engagement, leveraging my expertise to connect with audiences and boost conversions.