Mengelola hubungan dengan pelanggan secara efektif adalah kunci kesuksesan dalam bisnis. Customer Relationship Management (CRM) menyediakan alat dan fitur yang diperlukan untuk mengoptimalkan interaksi dengan pelanggan.

Berikut adalah 25 fitur CRM yang harus dimiliki untuk membantu pertumbuhan bisnis Anda.

Baca juga: Apa itu CRM? Pengertian, Tujuan & Tahapan Implementasi

new cta_crm_7

Apa Saja Fitur CRM Yang Harus Dimiliki?

1. Penyimpan Data / File

Berfungsi untuk menyimpan dan mengelola semua dokumen dan file penting terkait pelanggan dan operasi bisnis. Fitur ini berfungsi untuk menyimpan dan mengelola data pelanggan dengan mudah. Dengan begitu, Anda dapat melihat riwayat interaksi, transaksi, dan preferensi pelanggan untuk memberikan pelayanan yang lebih baik.

2. Manajemen Tiket

pipeline ticket

Dengan fitur manajemen tiket, setiap permintaan atau keluhan pelanggan dapat diorganisasi dan ditangani dengan efisien.

Sistem ini memastikan tidak ada tiket yang terlewat oleh tim Anda dan memastikan semua kendala pelanggan diselesaikan tepat waktu.

Baca juga: Begini Cara Mudah Penggunaan CRM Ticketing

3. Manajemen Aktivitas

Fitur ini melacak semua interaksi dengan pelanggan, seperti meeting, panggilan telepon, dan pesan. Dengan begitu, Anda dapat melihat riwayat komunikasi setiap pelanggan dan memberikan layanan yang lebih terarah dan personal.

4. Manajemen Kontak

manajemen kontak

Fitur CRM ini dapat membantu Anda menyimpan dan mengelola semua informasi kontak pelanggan di satu tempat secara terpusat sehingga memudahkan akses dan pembaruan data. Anda dapat mencatat detail penting seperti alamat email, nomor telepon, alamat, dan kebutuhan mereka.

Baca juga: Cara Manajemen Kontak Pelanggan Dengan Barantum CRM

5. Alur Kerja dan Persetujuan

Alur kerja atau workflowyang dapat disesuaikan membantu mengotomatisasi proses bisnis dan meningkatkan efisiensi tim. Anda dapat merancang alur kerja yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda, memastikan proses berjalan lancar dan konsisten.

6. Manajemen Proyek

manajemen leads

Fitur ini membantu melacak dan mengelola prospek dari awal hingga menjadi pelanggan tetap. Anda dapat mengkategorikan leads berdasarkan status mereka dalam proses penjualan dan memberikan prioritas kepada yang paling potensial.

7. Automasi Pemasaran

Automasi pemasaran memungkinkan pengiriman kampanye pesan secara terjadwal dan mempersonalisasi pesan berdasarkan target pelanggan.

Anda juga bisa mengatur jawaban dari pesan pelanggan menggunakan chatbot sehingga agen tidak perlu balas satu per satu untuk memberikan informasi umum.

8. Manajemen Penjualan

deals pipeline (1)

Fitur ini membantu tim sales untuk melacak setiap tahap proses penjualan dan mengelola pipeline penjualan.

Anda dapat memantau perkembangan deal, memperkirakan pendapatan, dan mengidentifikasi penjualan yang potensial dan memerlukan perhatian lebih.

9. ManajemenTugas

Manajemen dan otomatisasi tugas membantu mengurangi beban kerja manual dengan mengotomatisasi tugas-tugas berulang. Ini memastikan bahwa tidak ada tugas yang terlewat dan tim Anda tetap produktif.

Baca juga: Sales Automation: Pengertian, Fitur & Manfaat Untuk Bisnis

10. Integrasi Omnichannel

omnichannel (2)

Fitur omnichannel ini dapat mengintegrasi saluran komunikasi seperti email, telepon, media sosial, hingga e-commerce dalam satu platform. Ini memudahkan tim Anda untuk menjawab pertanyaan pelanggan dari berbagai saluran secara efektif. Untuk omnichannel dengan integrasi saluran komunikasi yang lengkap bisa Anda dapatkan di Barantum.

11. Penjadwalan dan Notifikasi

Fitur ini membantu mengatur jadwal pertemuan (meeting) dan mengirimkan notifikasi agar tidak ada jadwal yang terlewatkan. Anda bisa memastikan bahwa semua anggota tim selalu tahu tentang pertemuan dan tugas yang harus diselesaikan.

12. Integrasi Call Center

call center (1)

Mengintegrasikan call center berbasis cloud memudahkan tim Anda untuk melakukan panggilan dari mana saja hanya dengan koneksi internet. Semua percakapan dapat direkam dan dianalisis sehingga mampu meningkatkan layanan.

13. Kepuasan pelanggan/CSAT (Customer Satisfaction Score)

CSAT

Fitur CSAT membantu Anda mengukur kepuasan pelanggan melalui survei dan feedback. Dengan data ini, Anda dapat mengambil tindakan untuk meningkatkan pengalaman pelanggan.

14. Opsi Kustomisasi

Tujuan fitur CRM ini adalah memberikan layanan yang dipersonalisasi berdasarkan preferensi dan riwayat pelanggan. Anda dapat mengirimkan penawaran khusus, konten yang relevan, dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan individu pelanggan.

15. Pemantauan KPI dan Kinerja Karyawan

Berfungsi untuk memonitor dan mengevaluasi KPI dan kinerja tim.

Fitur ini membantu mengukur kinerja karyawan dan memberikan umpan balik untuk perbaikan. Anda dapat melihat metrik seperti produktivitas, penyelesaian tugas, dan pencapaian target untuk memastikan tim Anda bekerja dengan optimal.

Barantum CRM - Mitra Resmi WhatsApp

16. Laporan Kehadiran (GPS)

Dengan fitur GPS tracking, Anda dapat memantau lokasi dan aktivitas tim lapangan secara real-time, memastikan efisiensi dan produktivitas yang lebih tinggi.

17. Manajemen Prospek

Manajemen prospek berfungsi untuk melacak dan mengelola setiap prospek dari awal hingga siap dikonversi menjadi pelanggan. Fitur ini membantu tim penjualan mengorganisir informasi prospek dan memprioritaskan peluang yang paling potensial untuk meningkatkan efisiensi penjualan.

18. Dashboard Laporan dan Analitik

Manajemen laporan

CRM menyediakan laporan dan analitik yang membantu mengukur kinerja penjualan dan pemasaran. Anda bisa mendapatkan informasi detail tentang kinerja tim, efektivitas kampanye, dan tren pelanggan untuk pengambilan keputusan yang lebih baik.

19. Pengaturan Hak Akses

Berfungsi untuk mengatur dan membatasi akses pengguna untuk fitur tertentu. Sehingga dapat memberikan keamanan untuk melindungi data pelanggan dan memastikan privasi sehingga data informasi perusahaan aman.

20. Aplikasi Mobile

mobile apps

Fitur ini memungkinkan akses ke CRM melalui perangkat mobile, memberikan fleksibilitas untuk bekerja dari mana saja. Tim Anda dapat mengakses informasi pelanggan, memperbarui catatan, dan mengelola tugas bahkan saat berada di lapangan.

21. Integrasi Dengan Sistem Lain

Berfungsi untuk menghubungkan CRM dengan berbagai sistem lain yang digunakan oleh bisnis, seperti sistem ERP atau software akuntansi, untuk aliran data yang lebih lancar dan koordinasi antar departemen.

22. Dokumen Penawaran Otomatis

Memungkinkan pembuatan dokumen penawaran secara otomatis untuk mempercepat proses penjualan dan mengurangi kesalahan manual.

new cta_crm_9

23. Manajemen Produk

Berfungsi untuk mengelola katalog produk, termasuk harga, stok, dan deskripsi produk.

24.  Integrasi Email

Memungkinkan integrasi dengan email untuk mengelola korespondensi langsung dari sistem CRM.

25. Import dan Export

Berfungsi untuk memudahkan proses impor dan ekspor data dari dan ke sistem CRM, memudahkan integrasi dengan alat lain.

 

Dapatkan Fitur CRM yang Lengkap di Barantum

Barantum Penyedia WhatsApp Business API Terbaik dan Mitra Resmi WhatsApp Terpercaya di Indonesia

Untuk merasakan semua manfaat dari fitur CRM yang lengkap, Barantum adalah pilihan yang tepat. Dengan solusi CRM dari Barantum, Anda bisa mengelola hubungan pelanggan dengan lebih efisien, meningkatkan penjualan, dan memberikan layanan pelanggan yang lebih baik. Jangan ragu untuk memulai sekarang dan lihat bagaimana Barantum bisa membantu bisnis Anda tumbuh dan berkembang!

Tertarik dengan Barantum?

all product
Barantum adalah penyedia solusi aplikasi CRM, Omnihannel Chat, Call Center Software dan WhatsApp Business API terbaik di Indonesia. Segera konsultasi kebutuhan bisnis Anda dengan tim profesional kami.
Hubungi sekarang
1
💬 Chat disini!
Scan the code
Halo, selamat datang di blog Barantum. 👋

Anda bisa menghubungi kami dengan mengklik "Hubungi sekarang".